Desain taman minimalis di balkon menjadi pilihan yang cukup menarik untuk diterapkan di setiap rumah. Adanya taman di rumah kita, tentu saja akan memberikan kesan hunian yang sejuk, segar, adem, dan bersih.
Maka tak jarang penggunaan desain taman yang diletakkan di balkon. Selain memberikan kesan sejuk, taman yang ada di balkon ini juga memberikan ketenangan. Dengan adanya taman semacam ini, aktivitas bersantai di rumah menjadi lebih sempurna lagi. Maka dari itulah, tak sedikit orang yang kini memanfaatkan balkonnya untuk membuat taman yang hijau dan indah.
Desain Taman Minimalis di Balkon
Menggunakan taman minimalis di balkon dalam rumah idaman menjadi ide yang sangat baik dan kreatif. Pasalnya, taman minimalis ini tidak hanya memberikan kesan yang indah saja, melainkan juga memberikan manfaat.
Terkadang sebagai salah satu bagian rumah, balkon sering terpapar sinar matahari. Kondisi inilah yang membuat suasana menjadi cukup panas, apalagi jika cuaca sedang terik.
Agar rumah tidak terasa gersang, membangun taman minimalis di balkon ini menjadi pilihan yang sangat tepat. Meskipun demikian, tak jarang pemilik rumah membiarkan balkon terbengkalai atau tidak terurus.
Bahkan terkadang balkon hanya dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan barang yang tidak terpakai saja. Untuk mengoptimalkan penggunaannya, desain taman minimalis di balkon menjadi hal penting yang perlu untuk ditambahkan pada hunian anda.
Agar taman tampak cantik, dapat ditanami dengan berbagai jenis tanaman hias. Untuk memberikan inspirasi bagi anda, berikut ini beberapa desain taman yang dapat diletakkan di balkon yang kami ambil referensinya dari sumber harapanrakyat.com.
Taman Minimalis di Balkon Bergaya Jepang
Desain taman yang dapat diterapkan di balkon rumah anda, salah satunya dengan menggunakan taman bergaya Jepang. Sekilas dipandang, taman minimalis bergaya Jepang ini tampak sederhana, akan tetapi terlihat unik dan menarik.
Taman minimalis di balkon bergaya Jepang telah menempatkan berbagai elemen alam yang dapat menghadirkan kesan natural. Akan sangat selaras bila anda menempatkan pepohonan hijau, bebatuan dengan berbagai ukuran, dan elemen air.
Desain taman minimalis di balkon tersebut seakan menjawab kebutuhan anda yang mana menginginkan adanya kolam kecil di sudut balkon rumah.
Tak perlu khawatir dengan bahan dan biaya pembuatannya, anda dapat menggunakan barang-barang yang mudah dicari di sekitar tempat tinggal anda.
Taman Minimalis di Balkon dengan Rumput Sintesis
Desain taman yang dapat diterapkan di balkon selanjutnya adalah dengan menggunakan rumput sintesis. Memilih rumput sintesis tentu saja bukan ide yang buruk untuk mendesain taman minimalis.
Walaupun menggunakan rumput sintesis, tetapi tidak semua jenis tanamannya. Beberapa tanaman yang ditanam tentu saja asli.
Anda sendiri dapat menambahkan beberapa jenis tanaman hias. Penggunaan rumput sintesis ini hanya untuk memberikan kemudahan bagi anda dalam melakukan perawatannya.
Maka dari itulah, jangan sampai desain taman minimalis di balkon justru membuat repot. Dengan begitu, kondisi taman akan selalu terjaga dengan baik. Sebagai tambahan inspirasi anda, tak ada salahnya jika desain taman minimalis ini dicoba.
Taman Minimalis di Balkon dengan Kesan Elegan
Balkon dengan ukuran yang cukup lapang, lega, dan menghadap langsung ke kota, dapat dimanfaatkan untuk membangun taman minimalis yang elegan. Cukup tempatkan berbagai jenis tanaman dengan ukuran yang besar lengkap beserta vasnya.
Letakkan dengan tatanan yang rapi. Sebagai pelengkapnya, gunakan lantai kayu untuk menambah kesan alami pada balkonnya.
Anda juga dapat menggunakan pilihan furniture bergaya modern untuk menambah hiasannya. Menggabungkan pemandangan perkotaan dengan elemen alam pastinya akan menciptakan desain taman minimalis di balkon yang menakjubkan.
Taman Minimalis di Balkon dengan Rak
Terdapat berbagai jenis taman yang bisa dibangun di balkon. Satu diantaranya yakni desain taman minimalis yang memanfaatkan rak.
Meskipun taman minimalis yang diletakkan di balkon memiliki ukuran kecil, tetapi juga membutuhkan tempat luas. Namun, hal ini tidak perlu menjadi permasalahan yang mengkhawatirkan karena ukuran balkon tidak terlalu luas.
Untuk menyiasatinya, anda dapat menggunakan rak. Sehingga, tamannya nanti akan menggunakan pot atau polybag. Desain taman minimalis di balkon dengan rak ini juga memberikan tampilan yang lebih rapi. Apalagi bila penyusunan tanaman di rak disesuaikan dengan jenisnya.
Info menarik lainnya tentang Aplikasi Here WeGo Permudah Rute Perjalanan Anda